PELATIHAN KARAKTERISASI MORFOLOGI BAKTERI DAN FUNGI SEBAGAI PENGAYAAN PRAKTIKUM BIOLOGI BAGI GURU SEKOLAH MENENGAH ATAS

Authors

  • Desimaria Panjaitan Prodi Biologi, Universitas Palangka Raya
  • Vinsen Willi Wardhana Prodi Biologi, Universitas Palangka Raya
  • Rizko Hadi Prodi Biologi, Universitas Palangka Raya
  • Faridah Tsuraya Prodi Biologi, Universitas Palangka Raya
  • Frans Grovy Naibaho Prodi Biologi, Universitas Palangka Raya

DOI:

https://doi.org/10.31764/jmm.v7i1.12355

Keywords:

bacteria, biology, characterization, fungi, teacher, training.

Abstract

Abstrak: Salah satu kendala pelaksanaan praktikum di Sekolah Menengah Atas adalah rendahnya pengetahuan dan keterampilan guru yang seringkali sekaligus berperan sebagai pengelola laboratorium. Sebagai salah satu solusi terhadap kendala tersebut, maka dilakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yaitu pelatihan karakterisasi morfologi bakteri dan fungi bagi guru Sekolah Menengah Atas di kota Palangka Raya. Kegiatan dilaksanakan pada bulan Oktober 2022 dan diikuti oleh 6 orang guru biologi sebagai mitra sasaran. Metode yang digunakan adalah pemaparan materi mengenai prinsip dan teknik karakterisasi morfologi bakteri dan fungi, diskusi, praktik, serta monitoring dan evaluasi kegiatan berdasarkan analisis kuisioner sebelum dan sesudah pelaksanaan pelatihan. Praktik mencakup pengamatan morfologi bakteri dengan teknik pewarnaan sederhana dan pewarnaan Gram sedangkan morfologi fungi diamati dengan teknik pembuatan preparat segar. Hasil pelatihan menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan dan keterampilan mitra sasaran melakukan teknik karakterisasi morfologi bakteri dan fungi (dari 16,7% menjadi 100%). Selain itu, seluruh mitra sasaran tertarik (100%) mengimplementasikan kegiatan praktikum karakterisasi morfologi bakteri dan fungi bagi para peserta didik di sekolahnya masing-masing.

 

Abstract: As an effort to increase teacher knowledge and skills, community service activities was carried out, namely training in the morphological characterization of bacteria and fungi for biology teacher from several senior high school in Palangka Raya city. The activity was held in October 2022 and was attended by 6 biology teachers. The method used were the presentation of material regarding the principles and morphological characterization techniques of bacteria and fungi, discussion, practice, monitoring and evaluation by analyzing the result of questionnaire before and after the training. Practice included observing the morphology of bacteria with simple staining techniques and Gram staining while the morphology of fungi was observed using techniques for making fresh preparations. The results of the training showed an increase in the knowledge and skills of the target partners in carrying out the morphological characterization techniques of bacteria and fungi (from 16,7% to 100%). In addition, all target partners were also were interested (100%) in implementing practicum activities for the morphological characterization of bacteria and fungi for students in their respective schools.


References

Abidin, A. Z., Djoko Budiono, J., Biologi, I. J., Matematika, F., Ilmu, D., Alam, P., & Surabaya, U. N. (2014). Pemanfaatan Filtrat Kulit Buah Syzygium cumini Sebagai Alternatif Preparat Mitosis. Makalah Seminar Nasional dan Workshop Biologi Jurusan Biologi F-MIPA Universitas Negeri Surabaya 18-19 Oktober 2014.

Ahmad, S. N. N. A., Budiono, J. D., & Pratiwi, R. (2013). Pengembangan Media Preparat Jaringan Tumbuhan Menggunakan Pewarna Alternatif Dari Filtrat Daun Pacar (Lawsonia inermis). BioEdu, 2(1), 56–58. http://ejournal.unesa.ac.id/index.php/bioedu

Anjarwati, S., Wardany, K., & Yanti, F. A. (2020). Lokakarya dan Pelatihan Pembuatan Preparat Biologi bagi Guru-Guru SMA di Lampung Timur. Sasambo: Jurnal Abdimas (Journal of Community Service), 2(2), 57–63. https://doi.org/10.36312/sasambo.v2i2.194

Darwis, W., Wibowo, R. H., Helmiyetti, Wahyuni, R., Silvia, E., Sari, D. A., Trianda, A., & Adriansyah, A. (2022). Pengenalan dan Cara Mengidentifikasi Makrofungi untuk Menunjang Proses Belajar Mengajar Guru dan Santriwati di Madrasah Aliyah Al-Hasanah, Bengkulu Tengah. Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat, 7(1), 115–123. https://doi.org/10.30653/002.202271.39

Dewi, I. S., Sunariyati, S., & Neneng, D. L. (2014). Analisa Kendala Pelaksanaan Praktikum Biologi di SMA Negeri Se-Kota Palangka Raya. Edusains, 2(1), 13–26.

Kendrick, B. (2017). The Fifth Kingdom (4th ed.). Hackett Publishing.

Madigan, M. T., Martinko, J. M., Bender, K. S., & Buckley, D. H. (2014). Brock Biology of Microorganisms (14th Edition) (14th ed.). Pearson.

Mertha, I. G., Idrus. Agil Al, Bahri, S., Sedijani Prapti, & Rasmi, D. A. C. (2019). Pelatihan Pembuatan Preparat Squash Ujung Akar Untuk Pengamatan Kromosom Pada Guru-Guru Biologi Di Kota Mataram. Jurnal Pendidikan Dan Pengabdian Masyarakat, 2(4), 454–459.

O’Toole, G. A. (2016). Classic spotlight: How the gram stain works. In Journal of Bacteriology (Vol. 198, Issue 23, pp. 3128–3128). American Society for Microbiology. https://doi.org/10.1128/JB.00726-16

Putra, I. P. (2021). Panduan Karakterisasi Jamur Makroskopis di Indonesia: Bagian 1- Deskripsi Ciri Makroskopis. Jurnal Penelitian Kehutanan Wallacea, 10(1), 25–37. www.jurnal.balithutmakassar.org

Rahmah, N., Iswadi, Asiah, Hasanuddin, & Syafrianti, D. (2020). Faktor dan Solusi Terhadap Kendala Praktikum Biologi di Sekolah Menengah Atas. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Unsyiah, 5(4), 41–47.

Rahmah, N., Iswadi, I., Asiah, A., Hasanuddin, H., & Syafrianti, D. (2021). Analisis Kendala Praktikum Biologi di Sekolah Menengah Atas. BIODIK, 7(2), 169–178. https://doi.org/10.22437/bio.v7i2.12777

Ristiari, N. P. N., Julyasih, K. S. M., & Suryanti, I. A. P. (2018). Isolasi dan Identifikasi Jamur Mikroskopis Pada Rizosfer Tanaman Jeruk Siam (Citrus nobilis Lour.) Kecamatan Kintamani Bali. Jurnal Pendidikan Biologi Undiksha, 6(1), 10–19.

Salnus, S., Dzikra Arwie, & Zulfian Armah. (2021). Ekstrak Antosianin Dari Ubi Ungu (Ipomoea Batatas L.) Sebagai Pewarna Alami Pada Pemeriksaan Soil Transmitted Helminths (STH) Metode Natif (Direct Slide). Jurnal Kesehatan Panrita Husada, 6(2), 188–194. https://doi.org/10.37362/jkph.v6i2.649

Samiyarsih, S., Herawati, W., & Juwarno. (2013). Pelatihan Pembuatan Preparat Tumbuhan Sebagai Sarana Peningkatan Proses Pembelajaran bagi Guru dan Siswa SMA Negeri 1 Purwokerto.

Siswati, B. H., Savira, N. I. I., & Kurniawan, A. (2022). Peningkatan Keterampilan Proses Sains Siswa dalam Pembuatan Preparat Apusan Darah pada Praktikum Biologi SMA di Jember. JPPM (Jurnal Pengabdian Dan Pemberdayaan Masyarakat), 6(1), 1–5. https://doi.org/10.30595/jppm.v6i1.12067

Urry, L. A., Cain, M. L., Wasserman, S. A., Minorsky, P. v, & Orr, R. (2020). Campbell Biology (12th ed.). Pearson.

Published

2023-02-01

Issue

Section

Articles